Peningkatan Pembelajaran Genetika dan Evolusi Melalui Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Pada Mahasiswa Biologi

Darmawati ', Prenti Amelia, Eva Srifatmini

Abstract


Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan pembelajaran genetika dan evolusi melalui model pembelajaran PBL pada mahasiswa biologi FKIP UNRI. Subjek penelitian yaitu mahasiswa biologi semester 4 (empat ) yang berjumlah 40 orang. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Instrumen penelitian berupa perangkat pembelajaran (Silabus, SAP, L K M , Buku Ajar dan alat pengumpul data (test dan lembaran observasi mahasiswa). Parameter penelitian yaitu kemampuan kognitiC afektif; psikomotorik, hasil belajar dan ketuntasan belajar mahasiswa. Hasilpenelitian menunjukan bahwa rata-rata kemampuan kognitif mahasiswa untuk siklus I yaitu 75,79(baik) meningkat menjadi 85,0 ( baik sekali) untuk siklus n , rata-rata kemampuan afektif mahasiswa untuk siklus I yaitu 68,73% (baik) menjadi 68,28% ( baik ) untuk siklus 11, dan rata-rata kemampuan psikomotorik mahasiswa imtuk siklus I yaitu 86,30% (amat baik) meningkat menjadi 86,44% ( amatbaik ) untuk siklus II. Hasil belajar mahasiswa meningkat, pada siklus 1 diperoleh rata-rata nilai76,79 (beiik) menjadi 78,21 (baik) pada siklus II. Sedangkan ketuntasan belajar mahasiswa secara individu siklus 1 adalah 80,0% (tuntas) dan pada siklus 11 adalah 95,0 % (tuntas). Dengan demikian penerapan model pembelajaran PBL dapat meningkatkan pembelajaran genetika dan evolusi pada mahasiswa biologi FKIP UNRI.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.